BKSDA Jawa Tengah Sosialisasikan Satwa Prioritas Teracam Punah di Desa Melung, Lereng Selatan Gunung Slamet
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah melakukan Sosialisasi Satwa Prioritas Terancam Punah tahun 2018 di Desa Melung, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas pada tanggal 15 Oktober. Kegiatan ini diikuti oleh para tokoh dari Desa-desa penyangga lereng selatan Gunung Slamet yang merupakan habitat Elang Jawa (Nisaetus bartelsi). Selain dihadiri para tokoh desa penyangga juga dihadiri oleh pemerhati satwa dan pelaku konservasi di kabupaten banyumas.
Sosialisasi kali ini dilaksanakan dalam rangka rangkaian kegiatan monitoring populasi Elang Jawa yang secaara rutin dilaksanakan setiap tahun oleh BKSDA Jawa Tengah. Dalam sosialisasi ini menghadirkan 2 (dua) Narasumber dari BKSDA Jawa Tengah dan BISA Indonesia, yaitu Asman Adi Purwanto terkait dengan Konservasi Elang Jawa dan Habitatnya.
Disampaikan dalam sambutannya, Kepala Seksi Konservasi Wilayah 1, Sutarna,SH. Mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi akan terus dilakukan di kawasan yang berbatasan langsung dengan habitat satwa prioritas.
“ Kegiatan ini merupakan agenda rutin BKSDA Jawa Tengah dan menjadi komitmen kami bahwa informasi mengenai nilai penting konservasi satwa prioritas harus disampaikan langsung kepada masyarakat yang bersinggungan langsung dengan habitat satwa itu sendiri, salah satunya Desa Melung ini” Ungkap lulusan Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) itu.
Berbeda dengan Sutarna, Kepala Desa Melung sangat mengapresiasi kegiatan sosialisasi tersebut. “Kami sangat senang dan bangga mendapat kehormatan diberi kesempatan untuk lebih mengenal satwa langka yang ada di sekitar kami dan kami berkomitmen melindungi hutan gunung slamet beserta isinya”. Lebih lanjut dijelaskan bahwa Desa Melung melalui Peraturan Desa pemerintah desa mencoba untuk melindungi Flora dan Fauna yang ada di wilayah desa maupun yang ada di Hutan.
Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada tokoh masyarakat di lereng selatan gunung slamet khususnya di Kecamatan Kedung Banteng dan Baturaden dan informasinya dapat tersebar kepada masayarakat.